Minggu, 22 Agustus 2010

Belajar bahasa Korea lewat lagu (bentuk Ajakan )

Like The First Time (처음처럼 그때처럼)
….

사랑만 하자 우리 그러자 다신 아프지 않게 만나자
( sarang man haja, uri geureoja dasin apeuji anke mannaja ) =
Mari hanya saling mencintai , kita lakukan itu dan mari bertemu untuk tidak saling menyakiti lagi

사랑이라 인연이라 너를 잊을 수 없나봐
( sarang ira inyeon ira neoreul ijeulsu eopnabwa ) =
apa ini yang di bilang cinta atau nasib, aku nampaknya tak bisa melupakanmu

다시 만나자 처음 사랑했던 날처럼
( dasi mannaja , cheoum sarang haetdeon nal cheoreom ) =
Mari kita bersama-sama, seperti hari-hari saat kita pertama kita jatuh cinta

그런 예쁜 사랑하자 오랜 연인 같지 않게 처음처럼
(geureon yepeun sarang haja oren yeon in katji anke cheoeum cheoreom)
= Mari saling mencintai dengan cinta yang indah , seperti saat jumpa pertama bukan seperti kekasih lama

우리 다시 만나자
( uri dasi mannaja ) = mari kita bersama lagi

Masih ingatkah dengan syair lagu ini…?
Syair ini adalah sepenggal lagunya Lee seung gi dari lagunya Like The First Time (처음처럼 그때처럼).

Dalam kalimat ajakan, dalam pelajaran yang biasa kita pelajari adalah dengan menggunakan verb (으) ㅂ시다 yang menggambarkan ajakan. misalnya :
우리 같이 갑시다 ( uri kaci gapsida ) mari kita pergi bersama .

한국 말을 공부합시다 ( han guk mareul gongbu hapsida ) mari kita belajar bahasa korea.

Dalam kesempatan kali ini kita melihat syair dari lagu Lee sung gi di atas. Ada beberapa kata ajakan di dalamnya .
misalnya :
사랑만 하자 ( sarang man haja ) , 만나자 ( mannaja ), 사랑하자 ( sarang haja ).

kata 자 ( ja ) dari syair di atas menunjukan kata /kalimat ajakan.

1. 사랑하다 ( sarang hada ) = mencintai > menjadi > 사랑하자 ( sarang haja ).= mari saling mencintai

2. 만나다 ( mannada ) = bertemu > menjadi > 만나자 ( mannaja ) = mari bertemu

Dalam penggunaannya menggambarkan ajakan bersama, maka kita bisa buat contoh misalnya :
(우리) (같이) 커피 마시자 ( uri kaci kopi masija ) = mari minum kopi bersama
(우리) (같이) 영화 보자 ( uri kaci yeongwa boja ) = mari bersama menonton film

Klasifikasi bentuk ajakan adalah sebagai berikut :
먹자 ( meogja ) = mari makan (informal)
먹어요( meogeyo ) = mari makan (formal)
먹읍시다 ( meogeupsida ) = mari makan (honorific)

Sumber : Tazkiana
via :Korean Lovers Indonesia II [KLI 2]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Read First and please respect

Arsip Blog

LIZLEMAGAZINE